image desc

Ini Induction Cooker Terbaik untuk Perlengkapan Dapur Anda

Seiring dengan berjalannya waktu, teknologi pun semakin canggih dan peralatan memasak juga bertambah dari segi variasi. Kini, Anda dapat menemukan berbagai jenis kompor di pasaran. Selain kompor gas, ada juga kompor induksi yang dapat menjadi pilihan alternatif memasak makanan.

 

Kompor induksi memanfaatkan reaksi elektromagnetik untuk menghasilkan panas. Energi panas inilah yang dapat digunakan untuk memasak atau menghangatkan makanan. Hal yang unik dari kompor induksi adalah reaksi panas hanya akan terjadi pada alat masaknya, sedangkan kompornya tetap dingin. 

 

Walau menjadi inovasi yang sangat cemerlang dan dianggap sangat menguntungkan, kompor induksi tak hanya memiliki kelebihan namun masih memiliki kekurangan yang perlu Anda pertimbangkan jika memang ingin membelinya. 

 

Berikut kelebihan dan kekurangan kompor induksi.

Kelebihan Kompor Induksi

  1. Kompor induksi akan mati secara otomatis apabila alat masak diambil dari permukaannya sehingga lebih aman,
  2. Memiliki fitur-fitur yang lengkap dan praktis,
  3. Memiliki tingkat keamanan yang tinggi dan tidak meninggalkan polusi asap,
  4. Menghasilkan suhu yang presisi dan stabil karena memiliki pengaturan suhu sehingga menghasilkan panas yang merata,
  5. Memiliki desain yang menarik sehingga dapur Anda terlihat lebih estetik.

 

Kekurangan Kompor Induksi 

  1. Penggunaan daya listrik yang relatif besar,
  2. Keharusan penggunaan alat masak khusus. 

 

Jika Anda berencana untuk membeli kompor induksi, Anda tak perlu khawatir kini GETRA menghadirkan produk Induction Cooker DR-D2-1 yang bisa menjadi pilihan untuk perlengkapan dapur Anda.

 

Induction Cooker DR-D2-1 merupakan kompor induksi portable yang terbuat dari stainless steel yang higienis dan modern dengan knob control sebagai pengatur panas. Memiliki plate yang tidak panas saat sedang digunakan, kompor ini sangat cocok bagi Anda yang tinggal dengan jangkauan anak-anak. Kompor ini mengonsumsi 3500 Watt dan memiliki fitur yang sangat lengkap dengan digital display sehingga dapat memantau panas.

 

Itu dia rekomendasi produk induction cooker dari GETRA. Kunjungi www.gea-rsa.com untuk mendapatkan  induction cooker terbaik untuk perlengkapan dapur Anda.