Cara Memilih Oven yang Tepat untuk Para UMKM
Semenjak di era pandemi ini, semakin banyak UMKM baru khususnya untuk bidang kuliner. Muncul kuliner baru mulai dari snack hingga frozen food yang semakin digemari oleh konsumen. Khususnya snack-snack dengan berbagai macam keunikan yang mulai bermunculan seperti cupcake, dan lain-lain.
Kebutuhan para UMKM akan peralatan untuk mendukung bisnisnya juga semakin besar. Oven adalah salah satu contoh peralatan dapur yang dibutuhkan para UMKM khususnya yang menjual bakery.
Namun, sudah taukah bagaimana cara memilih oven yang tepat? Berikut beberapa tips dan trik untuk memilih oven yang tepat :
- Perhatikan dan Tentukan Kebutuhan Kapasitas Oven yang Diperlukan
Pilihan oven ada beragam kapasitas mulai yang kecil untuk ukuran keluarga hingga kapasitas besar untuk bisnis. Pada umumnya kapasitas oven ada dari 9 liter hingga 60 liter. Pastikan terlebih dahulu kapasitas oven yang Anda butuhkan.
Selain kapasitas yang dilihat dari besarnya liter, dapat pula dilihat ada berapa rak atau loyang yang dapat digunakan dalam satu kali pemakaian oven. Pilihlah oven yang sesuai kebutuhan Anda.
- Daya Listrik Oven
Selain kapasitas, daya listrik oven juga perlu diperhatikan saat Anda memilih oven. Rata-rata oven memiliki daya listrik yang cukup tinggi, namun jika Anda teliti maka Anda dapat menemukan oven yang hemat daya listriknya.
Sebelum memutuskan untuk membeli oven, ada baiknya Anda mengecek kapasitas daya listrik yang ada di rumah maupun tempat usaha Anda. Konsumsi daya listrik yang besar juga akan mempengaruhi tagihan listrik setiap bulannya.
- Material Oven
Bahan Carbon Steel bisa menjadi salah satu rekomendasi material oven yang dapat Anda pertimbangkan. Oven yang menggunakan bahan ini lebih mudah dibersihkan dan anti karat.
- Fitur Oven
Fitur-fitur oven juga perlu diperhatikan dalam memilih oven yang tepat. Salah satunya perapian atau pemanasnya supaya makanan matang secara merata. Timer juga menjadi elemen penting untuk memudahkan mengatur waktu memanggang. Pemanasan ganda juga bisa menjadi salah satu elemen yang perlu diperhatikan.
GEA GETRA juga memiliki beberapa rekomendasi produk peralatan masak terutama oven yang dapat ditemukan di website GEA GETRA lho! Tentunya dengan produk peralatan masak yang sudah teruji dan memiliki kualitas bahan yang sesuai dengan standard.
Untuk mengetahui produk peralatan masak lebih lanjut tentunya dapat Anda cek melalui website www.gea-rsa.com